SEKAPUR SIRIH TENTANG SUKAWAYANG


 SEKAPUR SIRIH TENTANG SUKAWAYANG


Wayang, siapa tidak kenal ? Master piece local genius bangsa Indonesia. Wayang tidak lagi hanya kekayaan budaya milik bangsa Indonesia, tapi telah diakui Unesco sebagai kekayaan dunia. Wayang adalah budaya yang utuh dan penuh makna karena memiliki berbagai ragam perspektif seni lukis, kria, pahat, drama, musik, tari dan seni suara. Membicarakan Indonesi tidak lengkap dengan tanpa membicarakan wayang. Namun sayang, ada kecenderungan kecintaan  generasi muda pada wayang semakin menurun. Padahal dalam wayang banyak muatan ajaran mengenai budi pekerti luhur yang diperlukan untuk membangun Indonesia masa depan yang tangguh. Melalui blog “sukawayang“ inilah, kami para pecinta wayang yang tergabung dalam “sukawayang” menyuarakan perjuangan mencintai budaya  bangsa Indonesia.

Blog ini juga menyuguhkan beragam tulisan-tulisan mengenai sosial budaya.